Menggunakan laporan visualisasi alur

Pelajari cara berinteraksi dengan dan mengontrol laporan alur.

Walaupun Anda mungkin melihat fitur khusus dalam laporan alur tertentu, artikel ini menjelaskan kontrol standar di semua laporan alur.

Dalam artikel ini:

Memilih dimensi awal

Dimensi memberikan titik awal bagi data yang Anda lihat dalam laporan. Misalnya, jika Anda memilih Negara sebagai dimensi, nama negara muncul sebagai nilai dimensi pada node di kolom sebelah kiri, yang menunjukkan lalu lintas yang digambarkan dalam laporan tertaut ke lokasi tersebut.

Memilih dimensi
Memilih dimensi awal

 

Untuk menyesuaikan nilai dimensi yang Anda lihat, klik ikon roda gigi di samping menu dimensi untuk membuka kontrol Sesuaikan item dimensi.

Menyesuaikan item dimensi
Menyesuaikan dimensi awal

Masukkan hingga 5 ekspresi reguler untuk menyesuaikan dimensi. Misalnya, jika Anda menggunakan dimensi Negara/Wilayah dan ingin mencocokkan Amerika Serikat, masukkan hal-hal berikut ini, lalu klik Terapkan:

  • Jenis pencocokan: Sama dengan
  • Ekspresi: Amerika Serikat
  • Nama: Amerika Serikat.

Menerapkan Segmen

Segmen menyerupai filter dinamis yang memungkinkan Anda menganalisis lalu lintas dengan cepat. Segmen Default, seperti Pengguna Baru dan Lalu lintas Langsung, adalah standar di semua akun Analytics. Gunakan Segmen untuk memfilter lalu lintas tertentu, seperti pengguna yang telah melakukan pembelian, atau menghabiskan waktu lebih lama daripada jumlah waktu tertentu di situs Anda.

Menambahkan segmen
Menerapkan segmen

Laporan alur hanya mendukung segmen berbasis sesi. Segmen berbasis pengguna dinonaktifkan untuk laporan alur. Anda hanya dapat menerapkan satu segmen ke laporan alur.

Geser dan Zoom

Gunakan panah untuk menggeser ke kanan dan kiri. Anda juga dapat mengambil dan menyeret layar dengan mouse untuk menggeser. Gunakan bilah geser + dan - untuk memperbesar/memperkecil (membuat node dan sambungan menjadi lebih kecil atau lebih besar). Klik ikon rumah untuk kembali ke tampilan awal.

Kontrol geser dan zoom alur
Kontrol geser dan zoom

Menyesuaikan tingkat detail sambungan

Pilih Tingkat Detail dan gunakan bilah geser untuk menyesuaikan sambungan yang ditampilkan. Bilah geser tidak memengaruhi jumlah sambungan yang sebenarnya; ini hanya merupakan sebuah cara bagi Anda untuk melihat sedikit atau lebih banyak sambungan di laporan.

Menyesuaikan tingkat detail sambungan
Bilah geser sambungan

Memeriksa node dan sambungan

Arahkan kursor pada node untuk melihat hal-hal seperti*:

  • Jumlah laman atau peristiwa yang diwakili oleh node
  • Berapa banyak pengguna yang beralih ke laman atau peristiwa lain
  • Berapa banyak pengguna yang keluar dari situs Anda dari node tersebut
  • Jumlah total sesi atau penyelesaian langkah untuk node
Memeriksa node
Memeriksa node

 

Arahkan kursor ke sambungan untuk melihat hal-hal seperti*:

  • Jumlah total sesi yang melalui sambungan tersebut
  • Jumlah penyelesaian langkah untuk sambungan tersebut
  • Persentase lalu lintas yang diwakili oleh sambungan tersebut 
  • Berapa banyak pengguna yang beralih ke laman atau peristiwa lain
Memeriksa sambungan
Memeriksa sambungan

* Tampilan yang sebenarnya bergantung pada jenis visualisasi alur.

 

Arahkan kursor pada keluar node untuk melihat pengelompokan cara pengguna keluar dari node tersebut.

Memeriksa keluar
Memeriksa keluar node

Berfokus pada satu segmen lalu lintas

Klik node untuk memilih salah satu opsi berikut ini:

  • Sorot lalu lintas sampai sini: Sorot semua sambungan sampai seluruh alur yang dihasilkan oleh segmen lalu lintas tersebut. Untuk menghapus sorotan, klik node lagi, lalu klik Hapus penyorotan.
  • Hanya lihat segmen ini (hanya node dimensi): Hanya menampilkan lalu lintas dari dimensi/segmen tersebut. Gunakan tombol Kembali pada browser Anda atau runut tautan untuk kembali.
  • Jelajahi lalu lintas sampai sini: Tampilkan semua sambungan ke dan dari node. Dalam mode ini, Anda dapat menambahkan langkah-langkah ekstra pada jalur sebelum dan sesudah node. Gunakan tombol browser atau runut tautan untuk kembali
  • Detail group: Menampilkan komponen, seperti laman atau peristiwa individual, yang dikelompokkan bersama dalam node tersebut. Gunakan opsi ini untuk melihat detail seperti:
    • Segmen Teratas (hanya node dimensi): Metrik saat ini
    • Lalu Lintas Keluar (hanya node dimensi): Laman tujuan lalu lintas yang mengalir dari node tersebut
    • Laman Teratas: Laman yang paling sering dikunjungi lalu lintas. Misalnya, jika node mewakili kumpulan laman di direktori Dapat Dipakai, Anda akan melihat informasi tentang laman pada direktori tersebut yang memiliki lalu lintas paling banyak.
    • Pengelompokan Lalu Lintas: Tidak tersedia dengan Alur Sasaran
    • Lalu Lintas Masuk: Laman yang mengirim lalu lintas ke nodus
    • Lalu Lintas Keluar: Laman tujuan lalu lintas yang dikirim oleh nodus
    • Pintu Masuk Corong: Laman di situs tempat pengguna memasuki corong
    • Pintu Keluar Corong: Laman di corong tempat pengguna keluar
Menyoroti lalu lintas melalui node
Berfokus pada node yang dipilih

 

Anda juga dapat mengeklik sambungan untuk hanya menyoroti segmen lalu lintas tersebut melalui alur.

Berfokus pada sambungan
Menyoroti sambungan untuk segmen lalu lintas

Mengubah tanggal dan menggunakan perbandingan tanggal

Secara default, laporan alur menampilkan data dari 30 hari terakhir namun Anda dapat mengubah tanggalnya dengan tarik-turun kalender. Untuk membandingkan data dari dua rentang tanggal, pilih Bandingkan dengan Sebelumnya dan pilih rentang tanggal kedua. Pilih periode waktu yang serupa — seperti sebulan atau seminggu penuh yang keduanya diawali pada hari Minggu— sebagai perbandingan yang adil.

Membandingkan minggu ini dengan minggu lalu
Membandingkan lalu lintas selama 2 minggu

 

Ketika Anda membandingkan 2 rentang tanggal, Anda dapat melihat perubahan pada derajat dan arah volume lalu lintas melalui setiap node di antara periode tersebut.  Saat Anda menyoroti node atau sambungan dalam alur, persentase pada setiap node berubah untuk menunjukkan perbedaan yang hanya ada dalam arus lalu lintas tersebut. Anda juga dapat mengarahkan kursor ke node untuk detail perbandingan data di antara dua tanggal tersebut. 

Persentase perubahan pada perbandingan tanggal
Perubahan persentase di antara 2 jangka waktu

Mengekspor laporan

Ekspor semua laporan alur sebagai PDF dari menu dengan mengeklik Ekspor > PDF. Semua yang Anda lihat di layar, termasuk sorotan jalur, akan muncul di dokumen Anda. Untuk informasi selengkapnya tentang mengekspor laporan, baca Mengekspor dan Mengirimkan Laporan melalui Email..

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
true
Memilih jalur pembelajaran Anda sendiri

Lihat google.com/analytics/learn, referensi baru untuk membantu Anda mendapatkan hasil maksimal dari Google Analytics 4. Situs baru ini berisi video, artikel, dan alur panduan, serta menyediakan link ke berbagai sumber informasi terkait Google Analytics (yaitu, Discord, Blog, channel YouTube, dan repositori GitHub).

Mulai belajar sekarang juga

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
3788022795788961437
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
69256
false
false