Google menyediakan versi terjemahan Pusat Bantuan kami, tetapi versi terjemahan tersebut seharusnya tidak mengubah isi kebijakan kami. Versi bahasa Inggris adalah bahasa resmi yang kami gunakan untuk menegakkan kebijakan kami. Untuk melihat artikel ini dalam bahasa lain, gunakan menu dropdown bahasa di bagian bawah halaman.
Pada Agustus 2024, Google akan merevisi rencana perubahan pada kebijakannya terkait Kesehatan dan obat-obatan sehubungan dengan obat pereda nyeri opioid. Google akan mengizinkan pengiklan pemilu terverifikasi mengajukan permohonan sertifikasi yang memungkinkan mereka menyebutkan obat pereda nyeri opioid tanpa mempromosikan atau menjualnya.
Obat resep pereda nyeri opioid
Google tidak mengizinkan iklan yang mempromosikan atau menjual obat resep pereda nyeri opioid. Larangan ini tidak mencakup obat untuk tujuan terapi dengan bantuan obat-obatan (MAT) untuk penyalahgunaan opioid yang telah memenuhi semua persyaratan lain untuk obat resep yang tercantum di halaman ini.
Dalam kasus tertentu, dan jika diizinkan oleh hukum setempat, Google mengizinkan sejumlah pengiklan mengajukan permohonan sertifikasi yang akan mengizinkan mereka menyebutkan obat pereda nyeri opioid dalam iklan mereka. Pengiklan tersebut mencakup (a) kampanye kesadaran kesehatan dan keselamatan masyarakat oleh badan pemerintah atau organisasi advokasi kesehatan nirlaba yang sudah dikenal, (b) iklan untuk obat non-opioid yang hanya menyebutkan obat resep opioid dalam informasi keselamatannya, (c) penyedia layanan rehabilitasi kecanduan tersertifikasi di Amerika Serikat, dan (d) pengiklan pemilu terverifikasi. Pengiklan pemilu terverifikasi hanya boleh menarget wilayah tempat mereka memiliki sertifikasi untuk menjalankan iklan pemilu.
Pengiklan yang tidak memiliki salah satu sertifikasi di atas sama sekali dilarang menyebutkan obat pereda nyeri opioid dalam iklan mereka. Pengiklan dapat mengajukan permohonan untuk salah satu sertifikasi di atas di sini.
(Diposting pada 29 Juli 2024)