Membagikan beberapa akses ke Akun Google Anda kepada aplikasi pihak ketiga

Untuk membuka fitur tertentu, Anda dapat memberi aplikasi dan layanan pihak ketiga beberapa akses ke Akun Google Anda. Misalnya, aplikasi pengedit foto dapat meminta akses ke Google Foto Anda untuk menerapkan filter.

Beberapa produk Google yang dapat diminta aksesnya oleh aplikasi dan layanan pihak ketiga mencakup:

  • Gmail
  • Drive
  • Kalender
  • Foto
  • Kontak

Penting: Aplikasi pihak ketiga adalah perusahaan atau developer yang bukan bagian dari Google. Hanya berikan akses ke Akun Google Anda jika Anda memercayai aplikasi pihak ketiga.

Memberi aplikasi pihak ketiga akses ke Akun Google Anda

Untuk membagikan beberapa akses ke data Akun Google Anda, ikuti petunjuk berikut:

  1. Jika aplikasi atau layanan pihak ketiga meminta Anda untuk membagikan akses ke Akun Google Anda, tinjau permintaan tersebut dengan cermat untuk menemukan informasi dan izin apa yang diminta.
  2. Jika Anda memutuskan untuk berbagi akses, Anda harus login ke Akun Google Anda.
  3. Mengizinkan beberapa akses kepada aplikasi atau layanan pihak ketiga ke data Akun Google Anda.

Share your Google data with third party apps:

Jika Anda mengizinkan akses ke aplikasi pihak ketiga, Anda mungkin akan memiliki opsi untuk membatasi durasi akses aplikasi tersebut ke data Anda. Anda akan diberi tahu sebelumnya jika akses pihak ketiga akan berakhir. Untuk memperpanjang durasi aksesnya, buka halaman Koneksi.

Aplikasi pihak ketiga dapat meminta berbagai jenis akses ke Akun Google Anda. Aplikasi pihak ketiga dapat meminta akses untuk:

  • Mendapatkan profil dasar Anda: Informasi profil dasar Anda mencakup nama, alamat email, dan foto profil Anda. Untuk membuat akun baru di aplikasi atau layanan pihak ketiga, aplikasi pihak ketiga dapat meminta informasi ini. Jika Anda login dengan Google di aplikasi dan layanan pihak ketiga yang memiliki fitur ini, Anda mengizinkan akses ke profil dasar Anda. Pelajari cara login dengan Google.
  • Melihat dan menyalin data dari Akun Google Anda: Aplikasi dan layanan pihak ketiga dapat meminta izin untuk menemukan dan menyalin data Anda seperti kontak, foto, playlist YouTube, dan lainnya.
    • Jika Anda mencabut akses aplikasi pihak ketiga ke Akun Google Anda, aplikasi tersebut tidak dapat lagi mengakses data Anda. Anda mungkin perlu meminta agar aplikasi pihak ketiga menghapus data yang sudah mereka miliki.
  • Mengelola data di Akun Google Anda: Aplikasi atau layanan pihak ketiga dapat meminta izin untuk mengedit, mengupload, membuat, atau menghapus data di Akun Google Anda.
    • Contoh:
      • Aplikasi pengedit film dapat mengedit video Anda dan menguploadnya ke channel YouTube Anda.
      • Aplikasi perencana acara dapat membuat atau menghapus acara di Google Kalender Anda.

Laporkan aplikasi pihak ketiga

Pertanyaan umum tentang akses ke Akun Google Anda

Bagaimana cara mengetahui aplikasi pihak ketiga mana yang memiliki akses ke data Akun Google saya?
Anda dapat memeriksa aplikasi dan layanan mana yang telah Anda beri akses ke Akun Google Anda di halaman pengelolaan koneksi Anda.

Tips: Untuk meninjau atau mengubah akses aplikasi atau layanan pihak ketiga, pilih namanya dari daftar.

Melihat aplikasi dan layanan Anda

Bagaimana cara menghapus akses pihak ketiga ke Akun Google saya?

Jika Anda tidak ingin lagi aplikasi pihak ketiga memiliki akses ke Akun Google Anda, Anda dapat menghapusnya dari koneksi pihak ketiga Anda.

  1. Pastikan Anda telah login ke Akun Google Anda.
  2. Lihat aplikasi dan layanan yang memiliki akses pihak ketiga.
  3. Pilih aplikasi atau layanan pihak ketiga yang koneksinya ingin Anda hapus dari daftar.
  4. Pilih Lihat detail kemudian Hapus akses kemudian Konfirmasi.

Tips: Jika Anda memiliki lebih dari satu jenis koneksi, koneksi akses pihak ketiga Anda akan muncul di bagian “{Nama aplikasi} memiliki beberapa akses ke Akun Google Anda”.

Tinjau akses

Berapa banyak data Google saya yang dapat diakses oleh pihak ketiga?

Aplikasi pihak ketiga hanya dapat mengakses data dan layanan yang Anda izinkan untuk diakses. Sebelum Google membagikan data Anda kepada aplikasi atau layanan pihak ketiga, Anda akan menemukan daftar data dan layanan yang ingin diakses oleh pihak ketiga.

Misalnya, jika Anda mengizinkan aplikasi pihak ketiga untuk hanya mengakses data Google Kalender Anda, aplikasi tersebut hanya dapat mengakses data tersebut, bukan data Google Anda yang lainnya, seperti Google Foto atau Kontak Anda.

Anda dapat menghapus akses ke Akun Google Anda kapan saja.

Apakah pihak ketiga dapat mengubah data Akun Google saya?

Anda dapat memberi aplikasi pihak ketiga tingkat akses yang berbeda ke Akun Google Anda, seperti informasi akun dasar dan untuk melihat atau mengubah data akun Anda. Jika Anda mengizinkan akses aplikasi pihak ketiga untuk mengelola data Akun Google Anda, aplikasi tersebut dapat mengedit, membuat, dan menghapus data di Akun Google Anda. Jika Anda mengizinkan akses ke akun Anda, Anda dapat menemukan jenis akses yang diminta aplikasi pihak ketiga, pada akses yang dapat dimiliki oleh pihak ketiga.

Haruskah saya membagikan sandi Google saya kepada pihak ketiga untuk mendapatkan akses?

Jangan bagikan sandi Akun Google Anda di aplikasi atau layanan pihak ketiga. Jika Anda membagikan sandi Akun Google Anda kepada aplikasi atau layanan pihak ketiga, aplikasi atau layanan tersebut akan memiliki akses penuh ke akun Anda dan hal ini dapat membahayakan keamanan akun Anda.

Sebagai gantinya, Anda dapat membagikan beberapa akses ke Akun Google Anda kepada aplikasi dan layanan pihak ketiga tepercaya, yang lebih aman.

Bagaimana jika saya logout dari Akun Google saya?

Untuk mengizinkan akses ke aplikasi atau layanan pihak ketiga, Anda harus login ke Akun Google Anda.

Bagaimana jika saya memiliki lebih dari satu Akun Google?

Jika Anda memiliki lebih dari satu Akun Google, Anda akan diminta untuk memilih akun yang ingin Anda gunakan atau login ke Akun Google lain untuk melanjutkan.

Apa yang terjadi jika saya menghapus Akun Google saya?
  • Jika Anda menghapus Akun Google Anda, Anda juga akan menghapus semua koneksi pihak ketiga terkait. Aplikasi atau layanan pihak ketiga mungkin menyimpan informasi yang sebelumnya Anda bagikan kepada mereka. Anda mungkin perlu meminta aplikasi pihak ketiga tersebut untuk menghapus setiap data yang sudah mereka miliki.
Apa yang terjadi jika saya menghapus akun pihak ketiga saya?

Jika Anda menghapus akun pihak ketiga Anda, tindakan tersebut tidak akan memengaruhi Akun Google Anda.

  • Untuk berhenti membagikan data Anda kepada aplikasi atau layanan pihak ketiga, hapus data tersebut dari halaman pengelolaan koneksi Anda. Tindakan ini akan mencabut akses yang telah Anda berikan sebelumnya.

Referensi terkait

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Aplikasi Google
Menu utama
17588404368375967951