Melacak kehadiran & melihat laporan Live stream

Kelayakan

  • Pelacakan kehadiran tersedia untuk pengguna Google Workspace Essentials, Business Plus, Enterprise Starter, Enterprise Essentials, Enterprise Standard, Enterprise Plus, Education Plus, dan Teaching and Learning Upgrade. 
  • Laporan live stream hanya tersedia untuk pengguna Workspace yang memiliki akses ke fitur live stream. Live streaming tersedia untuk edisi Enterprise Standard, Enterprise Plus, Education Plus, dan Teaching and Learning Upgrade. 

Mengaktifkan Pelacakan Kehadiran dan Laporan live stream

Penting: Pelacakan kehadiran akan tersedia di Meet dalam waktu singkat. Laporkan masalah pelacakan sesegera mungkin.

Pelacakan kehadiran dan laporan live stream akan diaktifkan secara default untuk organisasi Anda dan dapat diaktifkan atau dinonaktifkan oleh Administrator. Pelajari lebih lanjut

  • Pengguna Google Workspace for Education Plus dan Teaching and Learning Upgrade secara otomatis menerima laporan kehadiran untuk rapat apa pun dengan 2 peserta atau lebih serta laporan live stream untuk semua acara live stream.
  • Semua pengguna Workspace lain yang memenuhi syarat dapat mengaktifkan dan menonaktifkan pelacakan kehadiran, serta laporan live stream dari dalam rapat atau dari acara Google Kalender. 
    • Jika Anda menonaktifkan fitur ini di rapat berulang atau yang menggunakan kode rapat yang sama, setelan akan disimpan untuk rapat terjadwal berikutnya  Jika Anda menonaktifkan fitur ini dalam rapat satu kali, berjudul, atau instan, fitur akan diaktifkan kembali setelah rapat berakhir.
  • Tips: Siapa saja yang menjadwalkan atau memulai rapat akan menjadi penyelenggara rapat. Jika Anda mentransfer atau menjadwalkan rapat di kalender orang lain, orang tersebut dapat menjadi penyelenggara rapat. Secara default, tiap rapat hanya memiliki satu penyelenggara. Namun, Anda dapat menambahkan hingga 25 rekan penyelenggara satu kali dalam rapat.

Dalam rapat

  1. Dari bagian bawah, klik Kontrol penyelenggara .
  2. Dari panel samping yang terbuka, aktifkan atau nonaktifkan Pelacakan kehadiran.

Di Google Kalender

 

Buka calendar.google.com, lalu pilih: 

  1. Buat acara baru kemudian klik Tambahkan konferensi video Google Meet
    1. Di sebelah kanan, klik Ubah setelan konferensi Setelan
    2. Centang kotak di samping "Pelacakan kehadiran" kemudian klik Simpan.  
    3. Selesaikan penyiapan acara.
  2. Klik rapat yang ada kemudian klik Edit acara
    1. Di bagian detail acara, klik Ubah setelan konferensi Setelan
    2. Centang kotak di samping "Pelacakan kehadiran" kemudian klik Simpan.  

 

Mendapatkan laporan kehadiran

Setelah rapat, penyelenggara akan menerima email yang berisi lampiran laporan kehadiran Google Spreadsheet dengan informasi berikut:

  • Nama peserta 
    • Jika seseorang melakukan panggilan dari perangkat seluler, sebagian nomor teleponnya akan dicantumkan sebagai ganti dari namanya. 
    • Jika seseorang melakukan panggilan dari ruang rapat Google Meet, nama ruang rapat akan dicantumkan sebagai ganti dari namanya. 
  • Email peserta
  • Durasi waktu saat peserta berada dalam panggilan, termasuk stempel waktu saat mereka pertama kali bergabung dan saat mereka meninggalkan panggilan. 
    • Jika seseorang dikeluarkan dari panggilan, stempel waktu tersebut akan dicatat sebagai waktu saat mereka meninggalkan panggilan. 
    • Jika seseorang bergabung dan meninggalkan panggilan lebih dari satu kali, beberapa stempel waktu tidak akan dicantumkan. Namun, total keseluruhan durasi panggilan akan disertakan.

Tips: Penyelenggara rapat akan mendapatkan laporan kehadiran untuk semua rapat, termasuk rapat yang dimulai dari Classroom atau meet.google.com.

Mendapatkan laporan live stream

Setelah live stream, penyelenggara rapat akan menerima email yang berisi lampiran laporan Google Spreadsheet dengan informasi berikut:

  • Presenter & penyelenggara live stream yang bergabung ke rapat melalui telepon 
  • Peserta yang menonton live stream
    • Grafik penayangan live stream dari waktu ke waktu.
    • Jumlah total penonton unik yang bergabung ke live stream.
      • Jika laporan Live stream tidak diaktifkan sebelum live stream, jumlah penonton tetap dapat ditemukan di alat diagnostik Meet.
    • Penonton unik per menit. 
Tips: Anda akan menerima laporan Google Spreadsheet untuk setiap acara live stream. Laporan akan menampilkan tab berbeda yang berisi metrik setiap kali Anda memulai dan menghentikan live stream yang sama.
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
9315751882391679634
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
713370
false
false