Fitur AI akan tersedia di edisi Google Workspace

Mulai hari ini dan berlanjut hingga beberapa bulan ke depan, kami akan menambahkan fitur AI baru yang dirancang untuk meningkatkan produktivitas dan inovasi bagi pengguna Anda. Sebelumnya, fitur ini hanya tersedia di add-on Gemini untuk Google Workspace.

Tinjau pengumuman blog Google Workspace untuk mempelajari perubahan ini lebih lanjut.

Fitur AI apa saja yang akan tersedia di edisi Google Workspace?

  Business Starter Business Standard Business Plus Enterprise Standard Enterprise Plus
Gmail*
Bantu tulis
Panel samping
Smart Reply kontekstual Segera hadir Segera hadir Segera hadir Segera hadir Segera hadir
Google Chat
Panel samping  
Buat ringkasan percakapan  
Terjemahan otomatis   Segera hadir Segera hadir Segera hadir Segera hadir
Google Meet
Buat catatan untuk saya  
Suara studio, tampilan studio, dan pencahayaan studio   Segera hadir Segera hadir Segera hadir Segera hadir
Penambahan watermark    
Audio adaptif  
Teks terjemahan  
Buat latar belakang   Segera hadir Segera hadir Segera hadir Segera hadir
Google Dokumen
Panel samping  
Bantu tulis  
Bantu buat gambar  
Buat ringkasan dokumen  
Google Spreadsheet
Panel samping  
Smart Fill yang ditingkatkan  
Google Slide
Panel samping  
Bantu buat gambar  
Google Vids
Akses penuh ke fitur AI  
Google Drive
Panel samping  
Menganalisis PDF  
Aplikasi Gemini

Keamanan & privasi tingkat perusahaan

Ekstensi Google Workspace*
Gemini Advanced  
Gem  
Mengedit dan menjalankan kode  
Upload file dan analisis data tingkat lanjut  

Pembuatan gambar dengan orang 

 
NotebookLM
NotebookLM Plus  
Mengupload sumber, membuat rangkuman dan Ringkasan Audio, serta Tanya Jawab

Keamanan
Klasifikasi AI di Drive        

* Fitur ini tidak tersedia untuk pelanggan yang memiliki akun yang diverifikasi email.

Apa yang akan terjadi pada langganan add-on Gemini saya?

Anda akan terus memiliki akses ke add-on dan fiturnya hingga layanan ini tersedia di edisi Google Workspace Business dan Enterprise. Anda tidak akan ditagih lagi untuk langganan add-on setelah 31 Januari 2025.

Sehubungan dengan info terbaru ini, kami akan melakukan perubahan pada pesanan Gemini Anda yang ada mulai 31 Januari 2025. Perubahan ini mencakup: 

  • Memperbarui harga add-on Gemini untuk Workspace menjadi $0. Perubahan ini memastikan Anda tidak akan ditagih lagi untuk add-on tersebut setelah 31 Januari 2025. Anda mungkin menerima invoice sebesar $0, bergantung pada konfigurasi penagihan Anda.
  • Kontrak prabayar akan dibayarkan dan dihitung secara prorata. Jika Anda telah melakukan prabayar untuk langganan Gemini untuk Workspace, kami akan memastikan Anda menerima kredit yang dihitung secara prorata mulai 1 Februari 2025. Kredit akan otomatis diterapkan ke invoice Google Workspace dan Google Cloud mendatang.
  • Perpanjangan pesanan add-on Gemini untuk Workspace berbayar tidak lagi diperlukan. Karena fitur add-on Gemini untuk Workspace mulai disertakan ke paket Google Workspace Business dan Enterprise, add-on Gemini untuk Workspace tidak lagi tersedia untuk dibeli atau diperpanjang.
  • Mengonversi paket tahunan online add-on Gemini untuk Workspace menjadi paket fleksibel. Untuk memastikan Anda tidak akan ditagih lagi untuk add-on Gemini untuk Workspace, kami akan mengalihkan langganan Anda ke langganan paket fleksibel bulanan seharga $0 setelah 31 Januari 2025.
  • Membatalkan pesanan offline add-on Gemini untuk Workspace. Artinya, Anda tidak akan lagi ditagih untuk Gemini untuk Workspace setelah 31 Januari 2025. Namun, seperti yang disebutkan di atas, Anda akan terus memiliki akses ke fitur add-on Gemini untuk Workspace.


Kami akan menghubungi Anda dalam beberapa bulan ke depan untuk memberitahukan langkah berikutnya guna bertransisi dari add-on Gemini untuk Workspace. 

Jika Anda membeli lisensi Gemini untuk Google Workspace melalui reseller, hubungi reseller tersebut untuk memahami pengaruh transisi ini terhadap biaya langganan Anda.  


 
 
 

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Aplikasi Google
Menu utama