Menyiapkan eSIM atau SIM untuk data seluler

Jika menggunakan profil eSIM atau SIM di Chromebook, Anda dapat terhubung ke internet tanpa koneksi Wi-Fi melalui data seluler.

Yang Anda perlukan

Chromebook Anda harus memiliki kemampuan eSIM atau slot fisik untuk kartu SIM. Untuk menyiapkan eSIM, Chromebook Anda harus berjalan pada versi 92 atau yang lebih baru. Periksa apakah software Chromebook sudah yang terbaru.

Menggunakan eSIM untuk data seluler

  1. Di kanan bawah, pilih waktu kemudian Setelan .
  2. Di bagian "Jaringan", pastikan Data seluler diaktifkan.
  3. Pilih Data seluler.
  4. Di bagian “eSIM”, pilih jaringan yang ingin Anda hubungkan.
Tips: Jika tidak menemukan profil seluler di bagian “Data seluler”, Anda harus menyiapkan profil baru.

Menggunakan kartu SIM untuk data seluler

  1. Masukkan kartu SIM ke pembaca kartu.
  2. Di kanan bawah, pilih waktu kemudian Setelan .
  3. Di bagian "Jaringan", pastikan Data seluler diaktifkan.
  4. Pilih Data seluler.
  5. Di bagian “SIM”, pilih jaringan yang ingin Anda hubungkan.
  6. Jika kartu SIM Anda belum diaktifkan, pilih Aktifkan dan ikuti petunjuk di layar.

Tips: Jika operator kartu SIM tidak didukung atau kartu SIM tidak terhubung ke paket data, Anda perlu menghubungi operator untuk menyelesaikan penyiapan.

Mengelola profil eSIM & SIM

Menyiapkan profil eSIM baru

Otomatis menemukan profil

  1. Di kanan bawah, pilih waktu kemudian Setelan .
  2. Di bagian “Jaringan”, pastikan “Data seluler” diaktifkan. 
  3. Pilih Data seluler kemudian Tambahkan seluler .
    • Untuk menambahkan jaringan seluler, Anda harus terhubung ke jaringan Wi-Fi atau Ethernet.
  4. Untuk otomatis menemukan profil eSIM yang tersedia, pilih Pindai.
  5. Pilih profil eSIM.
    • Jika tidak ada profil yang ditemukan, Anda akan diminta untuk memindai kode QR atau memasukkan detail profil eSIM secara manual.
  6. Pilih Berikutnya.
    • Mungkin perlu waktu beberapa menit untuk menginstal profil eSIM.
  7. Jika diminta, masukkan kode konfirmasi untuk profil eSIM yang diinstal. 
    • Jika tidak memiliki kode konfirmasi, hubungi operator Anda untuk mendapatkan bantuan.
  8. Pilih Konfirmasi.
  9. Saat kotak dialog “Jaringan ditambahkan” muncul, pilih Selesai.

Tips: Anda dapat menambahkan hingga 5 profil eSIM

Memasukkan profil secara manual

  1. Di kanan bawah, pilih waktu kemudian Setelan .
  2. Di bagian “Jaringan”, pastikan "Data seluler" diaktifkan.
  3. Pilih Data seluler kemudian Tambahkan seluler .
    • Untuk menambahkan jaringan seluler, Anda harus terhubung ke jaringan Wi-Fi atau Ethernet.
  4. Saat muncul permintaan “Pindai otomatis profil eSIM yang tersedia”, untuk memasukkan profil eSIM secara manual, dari deskripsi, pilih Secara manual.
  5. Saat layar pemindaian kode QR muncul:
    • Pilih Gunakan kamera untuk memindai kode QR.
    • Masukkan kode aktivasi secara manual dan lanjutkan ke langkah 8.
  6. Untuk memindai, hadapkan kode QR yang disediakan oleh operator Anda ke kamera Chromebook.
    • Jika Anda menerima kode QR melalui email, buka email di ponsel. Untuk memindai, hadapkan ponsel ke kamera Chromebook.
  7. Kode aktivasi akan otomatis dimuat.
    • Jika kode aktivasi tidak otomatis dimuat, ketik kode secara manual.
  8. Pilih Berikutnya.
    • Mungkin perlu waktu beberapa menit untuk menginstal profil eSIM.
  9. Saat Anda menerima pesan “Profil telah berhasil ditambahkan”, pilih Selesai.

Tips: Anda dapat menambahkan hingga 5 profil eSIM.

Mengganti nama profil SIM

Penting: Anda hanya dapat mengganti nama profil jika login ke Chromebook. Nama profil SIM tidak boleh berisi lebih dari 20 karakter dan tidak boleh berisi emoji.

  1. Di kanan bawah, pilih waktu kemudian Setelan kemudian Data seluler.
  2. Pilih profil yang ingin Anda ganti namanya.
  3. Di kanan atas, pilih Menu Lainnya.
  4. Untuk mengganti nama profil, pilih Ganti Nama Profil.
  5. Ketik nama baru, lalu pilih Selesai.
Menghapus profil SIM

Penting: Beberapa profil eSIM hanya dapat diinstal di satu perangkat. Jika profil eSIM dari perangkat saat ini dihapus, Anda mungkin tidak dapat menggunakannya lagi dan mungkin perlu menghubungi penyedia untuk mendapatkan bantuan.

  1. Di kanan bawah, pilih waktu kemudian Setelan kemudian Data seluler.
  2. Pilih profil yang ingin Anda hapus.
  3. Di kanan atas, pilih Menu Lainnya.
  4. Untuk menghapus profil, pilih Hapus Profil kemudian Hapus.
Beralih antar-jaringan seluler
  1. Di kanan bawah, pilih waktu kemudian Setelan kemudian Data seluler.
  2. Pilih profil yang ingin Anda gunakan.
Mengizinkan atau memblokir pesan teks
  1. Di Chromebook Anda, pilih ikon jam kemudian Setelan .
  2. Di bagian “Jaringan”, aktifkan Jaringan seluler.
  3. Pilih profil SIM.
  4. Di bagian “Lanjutan”, aktifkan atau nonaktifkan Tampilkan pesan teks.
    • Jika admin memblokir fitur ini, tombol fitur akan dinonaktifkan dan pesan terkelola standar akan ditampilkan.
    • Jika Anda menonaktifkan fitur ini, Chromebook tidak akan menampilkan notifikasi dan akan menghapus pesan terkelola tersebut.

Memperbaiki masalah terkait penyiapan jaringan seluler

  • Periksa koneksi Anda: Sebelum menyiapkan profil eSIM, pastikan Anda terhubung ke jaringan Wi-Fi atau Ethernet.
  • “Terjadi error saat mendeteksi kode”: Jika error ini muncul, coba opsi berikut:
    • Pastikan kamera bersih dan tidak ada yang menutupinya.
    • Coba masukkan kode aktivasi secara manual.
    • Jika semua opsi tersebut tidak berhasil, hubungi operator untuk mendapatkan dukungan teknis.
  • “Tidak dapat menginstal profil eSIM”: Jika error ini muncul, berarti profil pengguna yang coba Anda siapkan sudah disiapkan sebelumnya dan tidak dapat diinstal ulang. Hubungi operator untuk mendapatkan dukungan teknis.
  • Masalah selain yang dijelaskan di atas: Coba matikan lalu nyalakan Chromebook.

Referensi terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
17928637277740044909
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
208
false
false